Notification

×
Ingin Mencari Artikel?
✓ Tersedia berbagai artikel yang dapat menambah wawasan Anda.

Kategori Berita

TRENDING TERKINI

Adsense Responsif

TAG TERPOPULER SAAT INI

Tips pintar mengelola keuangan pribadi

20 Januari 2014 | 20:16 WIB Last Updated 2021-08-02T19:03:05Z
Bantu Subscribe ya?
Subscribe
Credit img: freepik.com

Sangat diperlukan cara pintar mengelola keuangan anda. Banyak pengelolaan keuangan yang tak terkontrol, alih -alih pengeluarannya pun jadi terus membengkak sehingga yang pernah menjadi tujuan yang kita harapkan pun jadi tidak bisa terealisasikan. Terlebih jika saat ini harga barang secara umum melambung yang cenderung tidak diikuti oleh kenaikan gaji pekerja secara umum.

Berikut tips sederhana bagaimana cara mengelola keuangan pribadi :

1. Menabung sejak dini
Alangkah baiknya jika dibiasakan untuk menabung sejak dini misalnya menyisihkan sebagian gaji di bank.
 
2. Sampingkan dulu kebutuhan yang tidak terlalu penting, bedakan antara kebutuhan yang penting dan tidak terlalu penting
Seperti jika lapar maka otomatis kebutuhan kita adalah ingin makan. Oleh karena itu, ada pepatah “makanlah kamu ketika lapar, dan berhentilah sebelum kenyang”. Artinya, jika kebutuhan sudah terpenuhi, kita tidak perlu membuang uang dengan membeli barang yang tidak dibutuhkan.
 
3. Membuat buku keuangan
Belajar untuk menghitung- hitung budget, apakah pendapatan lebih besar dari pengeluaran ataukah sebaliknya.
 
4. Mencari asuransi
Mencari asuransi yang bertujuan untuk menjaga keuangan anda disaat sedang mengalami masa krisis. 
 
5. Tegas dalam menentukan target seperti tujuan semula
Pikirkan dulu matang-matang apa yang harus dibeli dan apa yang sudah menjadi tujuan dari semula agar tidak kecolongan dalam mengeluarkan uang disaat membeli barang yang tidak terlalu penting.
 
6. Belajar investasi
Kita bisa menilai diri kita lewat kuis yang termuat di buku-buku investasi atau meminta bantuan jasa financial planner, tipe investor yang manakah kita? Konservatif, moderat atau agresif? Toh juga tidak ada salahnya kan belajar meraih keuntungan investasi di masa yang akan datang?

Demikian tips sederhana mengelola keuangan pribadi dari saya, semoga bermanfaat dan selamat berjuang untuk meraih masa depan yang lebih baik.

Jika artikel ini bermanfaat jangan lupa bantu kami dengan cara klik "LIKE" atau "SHARE" ya, terima kasih.

Ingin cari Loker?
Yakin tidak mau baca ini?
Komentar Anda
Rekomendasi Untuk Anda × +