Pengembangan Sistem adalah menyusun suatu sistem yang baru untuk menggantikan sistem yang lama secara keseluruhan atau memperbaiki sistem yang telah ada.
Alasan Pengembangan Sistem (POD)
- Adanya Permasalahan yang timbul (Problems) = Situasi yg tidak diinginkan yg menghalangi organisasi mencapai tujuannya.
- Ketidakberesan
- Pertumbuhan organisasi
- Untuk meraih kesempatan (Opportunities) = kesempatan untuk memperbaiki organisasi, bahkan ketika problem tidak ada. Adanya Instruksi (Directives) =
- Adanya instruksi-instruksi dari atas pimpinan ataupun dari luar organisasi, misalnya peraturan pemerintahan.
Indikasi Diadakan pengembangan Sistem
- Keluhan dari pelanggan
- Pembayaran gaji terlambat
- Laporan tidak tepat waktu
- Isi Laporan tidak konsisten (sering salah)
- Produktivitas tenaga kerja rendah
Skema proses perkembangan sistem
Diagram Sebab Akibat
- Untuk mengetahui penyebab dari suatu masalah
- Diagram Tulang Punggung Ikan (Fish Bone) atau Diagram Ishikawa
Harapan Pengembangan Sistem (PIECES)
- Performance (Kinerja) = peningkatan terhadap kinerja (hasil kerja) sistem yang baru sehingga menjadi lebih efektif.
- Information (Informasi) = peningkatan terhadap kualitas informasi yang disajikan.
- Economy (Ekonomis) = peningkatan terhadap manfaat-manfaat atau keuntungan-keuntungan atau penurunan-penurunan biaya yang terjadi.
- Control (Pengendalian) = peningkatan terhadap pengendalian untuk mendeteksi dan memperbaiki kesalahan-kesalahan serta kecurangan-kecurangan yang dan akan terjadi.
- Efficiency (Efisiensi) = peningkatan terhadap efisiensi operasi.
- Service (Pelayanan) = peningkatan terhadap pelayanan yang diberikan oleh sistem.
Siklus pengembangan sistem
Prinsip Pengembangan Sistem
- Sistem yang dikembangkan adalah untuk manajemen.
- Sistem yang dikembangkan adalah investasi modal yang besar.
- Semua alternatif yang ada harus diinvestigasi
- Investasi yang terbaik harus bernilai
- Sistem yang dikembangkan memerlukan orang yang terdidik.
- Tahapan kerja dan tugas-tugas yang harus dilakukan dalam proses pengembangan sistem.
- Proses pengembangan sistem tidak harus urut.
- Jangan takut membatalkan proyek. Dokumentasi harus ada untuk pedoman dalam pengembangan sistem.
Metodologi Pengembangan Sistem
adalah metode-metode, prosedur-prosedur, konsep-konsep pekerjaan, aturan-aturan yang akan digunakan sebagai pedoman bagaimana dan apa yang harus dikerjakan selama pengembangan ini. Alat yang digunakan untuk metodologi pengembangan sistem : Diagram HIPO (Hierarki Input-Proses-Output) Pemodelan proses : DAD/DFD (Diagram Alur Data) ,dll